Penerjunan Mahasiswa PLP FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta
Penerjunan Mahasiswa PLP ke SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta pada hari Selasa, 10 September 2024 jam 09.00 WIB
Yogyakarta – Hari Selasa tanggal 10 september 2024, telah dilaksanakan penerjunan PLP (Pengenalan Lapangan Pendidikan) yang bertempat di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta. Penerjunan tersebut dilaksanakan secara sederhana oleh Ibu Dian Noviar, M.Pd.Si. selaku Dosen Pembimbing Lapangan bersama Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta yaitu Ibu Fitri Sari Sukmawati, M.Pd., dan Waka Kurikulum yaitu Bapak Andreas Sugiharta, M.Pd. serta guru-guru mata pelajaran turut membersamai kegiatan Penerjunan PLP tersebut.
Penerjunan PLP ini dimulai pukul 09.00 WIB yang berjalan dengan lancar dan khidmat. Di ikuti oleh 13 mahasiswa dari 4 program studi yang berbeda yaitu; Muhammad Adib Burhani (PAI), Zalsa Neny Septyana (PAI), Aprilia Zuri Azni (PAI), Farahdiba Al Zahra (PAI), Yuris Naufal Diantama (PAI), Muhammad Fahri Ali (PAI), Fauziyyah Nida Arifah ( Pendidikan Biologi), Nur 'Aini Latifah (Pendidikan Biologi), Isnaini Rahmadhani (Pendidikan Kimia), Gesa Salutri (Pendidikan Kimia), Nisa Muntakhibah (Pendidikan Matematika), Novia Pitriyani (Pendidikan Matematika), dan Muhammad Nafis Mumtaz (Pendidikan Matematika).
Pihak sekolah menyambut dengan sangat baik. Dalam sambutannya, Kepala Sekolah memberikan pesan-pesan bagi seluruh mahasiswa yang akan melaksanakan PLP di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta selama 45 hari. Beliau menyampaikan dalam sambutannya “Jadikan kegiatan PLP ini sebagai pengalaman untuk mengenal dunia sekolah sebelum teman-teman nanti menjadi guru sungguhan. Yang rumahnya jauh silahkan sesuaikan waktunya agar tidak terlambat datang ke sekolah karena tantangan dalam mengajar nanti bukan hanya tentang bagaimana cara mengajar tetapi juga bagaimana cara mengatur waktu”.
Dosen Pembimbing Lapangan menitipkan mahasiswa kepada kepala sekolah SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta agar memberi bimbingannya selama PLP ini berlangsung. Beliau mengatakan “Saya selaku dosen pembimbing lapangan menitipkan 13 mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta untuk PLP di SMA Muhammadiyah Yogyakarta, Kalau ada yang nakal dijewer saja tidak apa-apa” candanya yang mengundang tawa satu ruangan. Acara Penerjunan PLP ini menjadi kesan pertama yang baik bagi kedua pihak, kemudian kegiatan diakhiri dengan foto bersama.* [Novia Pitriyani]