Serah Terima Mahasiswa Field Study S2 FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta - Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus

Penyerahan Mahasiswa Field Study/UKL (Uji Kompetensi Lapangan) dari Prodi PAI, PGMI, dan PIAUD FITK UIN Sunan Kalijaga Semester 3 tahun ajaran 2022/2023 disambut dengan baik oleh Dekan Fakultas Tarbiyah IAIN Sunan Kudus pada hari Senin, 28 Maret 2022. Berlangsung secara virtual di ruang zoom, mahasiswa Field Study diserahkan oleh perwakilan dosen pembimbing lapangan Bapak Dr. H. Muh. Wasith Achadi, M.Ag, dan diterima langsung oleh Dekan Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus, Bapak Dr. H. Abdul Karim, M.Pd. dosen pembimbing lapangan diantaranya yang hadir Bapak Prof. Dr. H. Mahmud Arif, M.Ag., Ibu Dr. Istiningsih, M.Pd., Ibu Dr. Siti Fatonah, M.Pd., Bapak Dr. Khamim Zarkasi Putro, M.Si., dan Bapak Dr. H. Suyadi, S.Ag.,M.A.

Sementara itu Bapak Dr. H. Muh Wasit Achadi, M.Ag., dosen pembimbing lapangan menuturkan Field Study dilaksanakan oleh 7 Mahasiswa dari Prodi PAI, PGMI, dan PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. “Kami mewakili Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta kami berterimakasih atas kesempatan yang diberikan oleh IAIN Kudusdan juga mohon bimibingannya kepada mahasiswa kami “nderek nyeppit lah” kami berharap agar mahasiswa kami dapat dibimbing, diarahkan serta dimanfaatkan sehingga dapat terjalin kolaborasi, demikian Bapak Dekan dan Bapak Ibu Kaprodi serta dosen pamong di IAIN Kudus sekali lagi kami menyerahkan tujuh mahasiswa kami dari Program Magister FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, ada 3 di Prodi PAI, 2 di Prodi PGMI, 2 di Prodi PIAUD, tuturnya.

Dilanjutkannya, Field Study merupakan kegiatan kurikulum untuk membimbing dan melatih mahasiswa pascasarjana sebagai calon dosen dalam upaya membekali mahasiswa dengan berbagai pengalaman praktis, sehingga dapat memiliki kemampuan-kemampuan yang profesional dibidangnya sebagai dosen. Bapak Dr. H. Muh Wasith Achadi, M.Ag., berharap mahasiswa tidak hanya fokus pada mengajar saja, tapi harus berinovasi, berkolaborasi dan berkontribusi dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan perkuliahan di IAIN Kudus, tuturnya. Uji Kompetensi Lapangan/Field Study bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pengatuhuan praktis yang bersumber dari lapangan (perguruan tinggi tempat praktik), sebagai bagian penting dari pengembangan kompetensi pedagogik, professional, sosial, dan personal mahasiswa sebagai calon pendidik di perguruan tinggi.

Dalam sambutannya, Bapak Dr. H. Abdul Karim, M.Pd., mengatakan “Pada dasarnya ini merupakan peengalaman pertama kali untuk melakukan mitra bersama terkait dengan pelaksanaan kegiatan pembelajaran bersama seperti ini, mudah-mudahan dengan UIN Sunan Kalijaga kemitraan yang seperti ini pertama, adalah kami bisabelajar bersama dengan kegiatan-kegiatan seperti ini dan Insya Allah kami akan terus kembangkan kemitraan dengan UIN Sunan Kalijaga. Kedua, dapat memberikan tambahan pengalaman bagi bapak ibu dosen kami di lingkungan Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus. Ketiga, tentunya secara tidak langsung akan mengembangkan kualifikasi peformen pembelajaran dan perkuliahan terutama adalah terkait dengan mata kuliah yang ditempati atau yang ketempatan, tuturnya. Kami juga menerima dengan baik penerimaan mahasiswa Field Studydari S2 FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, kami atas nama pimpinan Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus menerima 7 mahasiswa 3 dari prodi PAI, 2 dari Prodi PGMI, dan 2 dari Prodi PIAUD, tutur Bapak Dr. H. Abdul Karim, M.Pd.