Workshop Media Pembelajaran oleh mahasiswa PLP-KKN Integratif di TK ABA Siti Mariyah
.jpg)
Jumat 22 November 2022 telah diselenggarakan acara oleh Workshop Media Pembelajaran oleh mahasiswa PLP-KKN Integratif Prodi PIAUD (Pendidikan Islam Anak Usia Dini) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta di TK ABA Siti Mariyah. Pelatihan ini selenggarakan di TK ABA Siti Mariyah bertempat di ruang kelas Kelompok A. Acara tersebut dimulai pukul 11.30 - 15.30 WIB. Dengan dimulai pembacaan do’a kemudian sambutan dari Kepala Sekolah TK ABA Siti Mariyah Ibu Asri Nurhidayati, S.Pd., Beliau menyampaikan rasa terima kasih kepada Mahasiswa PLP-KKN yang telah mengadakan acara ini untuk bekal guru ke depannya di era digital. Kemudian dilanjut sambutan dari ketua kelompok PLP-KKN 44 yaitu Anisa Nur Fitriani. Setelah itu masuk ke acara inti oleh narasumber Bapak Yoga Catur Prasetiyo, S.Pd. mahasiswa S2 PGMI UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Beberapa point penting yang di sampaikan adalah pengertian dari Aplikasi Power Point, Canva, fitur-fitur yang terdapat dalam power point dan canva, kelebihan dari aplikasi power point dan canva kemudian cara-cara untuk membuat materi PPT yang interaktif dengan memasukkan animasi gambar yang bergerak, membuat poster dan twibbon di aplikasi canva, cara menyimpan file atau gambar untuk di download.
Workshop Media Pembelajaran ini diharapkan untuk meningkatkan kualitas tenaga pendidik khususnya guru di era digital sekarang ini. Agar guru mampu menciptakan media pembelajaran yang kreatif dan interaktif untuk anak. Setelah itu acara ditutup dengan do’a dan foto bersama.* [Listanti]