Perpisahan dan Penarikan Mahasiswa PLP-KKN Integratif di SDIT Salsabila 8 Pandowoharjo

Sleman, Senin 28 November 2022 pukul 12.30 - 15.00 WIB mahasiswa PLP-KKN Integratif Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta melaksanakan acara perpisahan dan penarikan di SDIT Salsabila 8 Pandowoharjo. Acara ini dihadiri oleh kepala sekolah, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), guru serta siswa-siswi SDIT Salsabila 8 Pandowoharjo dan mahasiswa PLP-KKN Integratif. Kegiatan ini diawali dengan pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sambutan-sambutan, penyerahan kenang-kenangan, penayangan video dan ditutup dengan mushofahah.

Acara ini diawali sambutan oleh Yusuf Ardhianto, sebagai ketua sekaligus perwakilan kelompok PLP-KKN Integratif yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak sekolah karena telah menerima dengan baik, membimbing dan membersamai kami selama proses kegiatan PLP-KKN berlangsung. Selain itu, Yusuf juga menyampaikan permohonan maaf kepada pihak sekolah jika selama 3 (tiga) bulan ini kelompok kami membuat kesalahan yang tidak disengaja ataupun sebaliknya.

Sambutan selanjutnya dari Bapak Eko Suhendro, M.Pd. selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak sekolah karena telah mengizinkan para mahasiswa untuk melaksanakan tugas PLP-KKN di SDIT Salsabila 8 ini. Beliau juga menyampaikan bahwa banyak pengalaman yang telah mahasiswa dapatkan dan berpesan agar silaturahmi ini tetap terjaga.

Sambutan terakhir dari Bapak Saryo, S.Ag. selaku Kepala Sekolah SDIT Salsabila 8 Pandowoharjo menyampaikan ucapan terima kasih kepada mahasiswa PLP-KKN karena telah membantu proses pembelajaran dan beberapa kegiatan di sekolah. Beliau menyampaikan permohonan maaf apabila dalam proses PLP-KKN ini masih banyak kekurangan.

Acara selanjutnya penyerahan kenang-kenangan oleh pihak DPL kepada kepala sekolah selaku perwakilan dari pihak sekolah. Kemudian dilanjut dengan acara penayangan video singkat yang berisi pesan kesan siswa dan mahasiswa serta foto-foto selama PLP-KKN dilaksanakan. Acara ini ditutup dengan mushofahah mahasiswa PLP-KKN dengan guru serta siswa SDIT Salsabila 8 Pandowoharjo, rasa haru dan tangis pun dirasakan oleh guru serta siswa-siswi. Kami mahasiswa PLP-KKN mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu pelaksanaan ini dan memohon maaf atas segala kesalahan yang tidak disengaja ataupun sebaliknya.* [Naelia]