Penarikan Mahasiswa PLP di RA DWP UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Penarikan Mahasiswa PLP di RA DWP UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (Kamis, 13 April 2023 jam 10.30 WIB)
Penarikan mahasiswa PLP atau Pengenalan Lapangan Pendidikan kelompok 13 RA DWP UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta telah terlaksana, pada hari Kamis, 13 April 2023 pukul 10.30 WIB berlokasi di RA DWP UIN Sunan Kalijaga beralamat Komplek Kampus UIN Sunan Kalijaga di Jalan Marsda Adisucipto, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Penarikan terlaksana dengan lancar, dihadiri oleh Kepala RA DWP UIN Sunan Kalijaga, Ibu Suparmi, S.Pd. dan Desen Pembimbing Lapangan Ibu Dra. Nadlifah, M.Pd., serta penarikan 4 mahasiswa PLP dari Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini yaitu: 1) An Nisa Fitria Fatimatuz Zahro, 2) Maitsa Akmalia, 3) Haliimatusa'diyyah Suyoko, dan 4) Annisa Augustina.
Penarikan mahasiswa PLP menorehkan kesan mendalam. Berpisah dengan guru-guru dan anak-anak setelah kurang lebih satu bulan bersama meninggalkan kenangan dan pengalaman yang begitu banyak bagi mahasiswa PLP. Kami sangat bersyukur dapat diterima dengan baik di RA DWP UIN Sunan Kalijaga serta ucapan terima kasih dan mohon maaf kami ucapkan pada ibu guru, staff, dan pihak terkait yang telah membantu turut andil dalam kelancaran PLP. Telah mendapat ilmu yang melimpah selama di RA DWP UIN Sunan Kalijaga sebagai bekal kami dalam terjun di dunia pendidikan.
Pada akhir acara, kami memberikan kenang-kenangan berupa plakat dan bingkisan sebagai simbul dan salam perpisahan. Diakhiri berfoto bersama sebagai dokumentasi kegiatan penarikan mahasiswa PLP kelompok 13 RA DWP UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.* [Haliimatusa'diyyah Suyoko]