Penarikan Mahasiswa PLP di SD Muhammadiyah Suronatan Yogyakarta

Penarikan Mahasiswa PLP di SD Muhammadiyah Suronatan Yogyakarta (Rabu, 12 April 2023 jam 13.00 WIB)
Penarikan Mahasiswa Praktik Pengenalan Lapangan Pendidikan (PLP) di SD Muhammadiyah Suronatan Yogyakarta dilaksanakan secara tatap muka di Ruang Meeting SD Muhammadiyah Suronatan, Yogyakarta pada Rabu, 12 April 2023 pukul 13.00 WIB. Kegiatan penarikan berjalan lancar diikuti oleh Kepala Sekolah Bapak Slamet Riyanto, M.Pd. dan didampingi Dosen Pembimbing Lapang Ibu Anita Ekantini, M.Pd. kemudian diikuti oleh enam mahasiswa dari Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), dan dua mahasiswa dari Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Mahasiswa telah melaksanakan PLP di SD Muhammadiyah Suronatan terhitung sejak Jum’at, 3 Maret 2023 sampai dengan Rabu, 12 April 2023.
Penarikan dipandu langsung oleh Annisa Syifaul Husna, Mahasiswi Pendidikan Bahasa Arab. Acara pertama yaitu pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan, serta kesan dan pesan dari kepala sekolah dan dosen pembimbing lapangan. Selanjutnya yaitu penandatanganan penarikan mahasiswa PLP dari pihak sekolah. Penarikan ditutup dengan penyerahan plakat, sertifikat, dan cinderamata oleh dosen pembimbing beserta ketua kelompok kepada kepala sekolah sebagai tanda bukti bahwa mahasiswa FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta pernah melaksanakan kegiatan PLP di SD Muhammadiyah Suronatan Yogyakarta, dilanjutkan sesi foto bersama kepala sekolah, dosen pembimbing lapangan, dan seluruh mahsiswa PLP.
Setelah dilaksanakannya kegiatan PLP ini, diharapkan seluruh mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu serta pengalaman yang sudah didapatkan di lingkungan sekolah dalam kegiatan belajar dan mengajar formal di sekolah maupun dalam lingkungan masyarakat luas.* [Nurul Assyfa, dan Imma Fitriani]