Penarikan Mahasiswa PLP di SD Muhammadiyah Sokonandi Yogyakarta

Yogyakarta, Kamis 13 April 2023 tepat pukul 09:00 WIB telah dilaksanakan kegiatan penarikan PLP (Pengenalan Lapangan Pendidikan/Persekolahan) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kegiatan penarikan PLP dilaksanakan secara tatap muka di Ruang Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Sokonandi Yogyakarta. Kegiatan penarikan diikuti oleh Kepala Sekolah Ibu Anis Rofi’ah, S.Th.I, S.Pd, M.S.I. dan didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan Ibu Dr. Hj. Endang Sulistyowati, M.Pd.I. Kemudian diikuti oleh 8 mahasiswa yang terdiri dari 6 mahasiswi Prodi PGMI (Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah), 2 mahasiswa PBA (Pendidikan Bahasa Arab) dan 2 guru pamong. Mahasiswa telah melaksankan PLP di SD Muhammadiyah Sokonandi terhitung sejak Jum’at, 3 maret 2023 sampai dengan Kamis, 13 April 2023.

Kegiatan diawali dengan sambutan dari Ibu Kepala Sekolah (Ibu Anis Rofi’ah, S.Th.I, S.Pd, M.S.I.) kemudian dilanjutkan sambutan oleh Dosen Pembimbing Lapangan (Ibu Dr. Hj. Endang Sulistyowati, M.Pd.I.), DPL menyampaikan terima kasih atas diterimanya 8 mahasiswa PLP di SD Muhammadiyah Sokonandi Yogyakarta, kemudian DPL menarik kembali kedelapan mahasiswa tersebut. Acara selanjutnya yaitu penyampaian kesan dan pesan yang disampaikan oleh 8 mahasiswa, kemudian penyampaian kesan dan pesan dari guru pamong. Selanjutnya yaitu penandatanganan penarikan mahasiswa PLP dari pihak sekolah. Penarikan ditutup dengan penyerahan sertifikat, 4 banner dan buku kamus yang telah disusun mahasiswa PLP sebagai tanda bukti bahwa mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta pernah melaksanakan kegiatan PLP di SD Muhammadiyah Sokonandi Yogyakarta. Acara selanjutnya yaitu sesi foto bersama DPL, kepala sekolah dan seluruh mahasiswa PLP.

Setelah dilaksankannya kegiatan PLP ini, seluruh mahasiswa PLP diharapkan dapat menerapkan ilmu serta pengalaman yang telah didapat dilingkungan sekolah selama kegiatan PLP berlangsung.* [Kirana Sekar Pramudhita]