Penerjunan Mahasiswa PLP FITK di MAN 3 Sleman

Yogyakarta – Rabu, 07 Februari 2024, telah dilaksanakan penerjunan atau peneyerahan mahasiswa untuk program PLP (Pengenalan Lapangan Pendidikan/Persekolahan) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang bertempat di MAN 3 Sleman. Kegiatan penerjunan Mahasiswa PLP diikuti oleh 7 mahasiswa dari program studi Pendidikan Bahasa Arab, sebagai berikut: (1) Fikri Abdul Salam, (2) Vani Khoirul Musyafa, (3) Adinda Fitrotunnisa Aulia. Dan Pendidikan Fisika, sebagai berikut : (4) Afrian Azmi Priandana, (5) Sinta Oktaviana, (6) Alima Sri Rahayu, (7) Toyyibatul Faihah.
Kegiatan penerjunan ini dimulai pukul 09.00 WIB dan dihadiri oleh Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Dr. M. Jakfar Shodiq, M.Ag., Bapak Kepala Madrasah MAN 3 Sleman Bapak Moh. Fadlil Afif, Lc.,M.Pd., Bapak Waka Kurikulum MAN 3 Sleman Bapak Nuruddin Mahmud, S.Pd.,M.Si., Ibu Kepala Perpustakaan Ibu Indarti, M.Pd., Ibu Staf Kurikulum Bagian PLP Ibu Suprihatin, S.Pd., Ibu Pustakawan Ibu Nuzul Hidayah, S.Pd., 2 Guru Bahasa Arab Bapak M. Subhan, M.Pd.I., dan Bapak M. Fauzan BS, M.Pd.I., dan 2 Guru Fisika Bapak Thoha, S.Pd., M.Si., dan Ibu Nursulhiyatun W, S.Pd.
Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Master Of Seremony (MC) Alima Sri Rahayu dan Sinta Oktaviana, dilanjutkan dengan acara yang kedua Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an oleh Adinda Fitrotunnisa Aulia. Kemudian acara yang ketiga yaitu sambutan-sambutan.
Sambutan pertama dari Bapak Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Bapak Dr. M. Jakfar Shodiq, M.Ag., beliau menyerahkan sepenuhnya para mahasiswa PLP kepada pihak sekolah untuk dibimbing dan diberi arahan selama kegiatan PLP berlangsung serta beliau mengenalkan satu per satu Mahasiswa PLP, Beliau mengucapkan banyak terima kasih atas diterimanya mahasiswa PLP di MAN 3 Sleman, beliau juga berpesan kepada mahasiswa bahwasanya dilaksanakannya kegiatan PLP ini bertujuan untuk mengembangkan skill kemampuan mahasiswa yang langsung terjun di lingkungan pendidikan, artinya tidak hanya mengembangkan dalam mengajar di kelas saja akan tetapi menambahkan wawasan dalam kegiatan-kegiatan sekolah, memahami administrasi, dan beradaptasi dengan lingkungan sekolah.
Dilanjutkan sambutan yang kedua oleh Bapak Kepala Madrasah Bapak Moh. Fadlil Afif, Lc.,M.Pd., Beliau menyambut kami dengan sangat hangat, sehingga kami semua merasa senang atas sambutan hangat tersebut, beliau juga meyampaikan ucapan selamat datang kepada mahasiswa PLP di MAN 3 Sleman, memberikan arahan, pengenalan lingkungan sekolah dan memberikan informasinya terkait program-program sekolah yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Menjelaskan latar belakang sekolah secara umum seperti adanya singkatan MAYOGA (Madrasah Aliyah Yogyakarta Tiga) dan sekarang namanya sudah diganti dengan MAN 3 Sleman, akan tetapi kata MAYOGA masih berbekas dan masih digunakan sampai sekarang sebagai identitas dan nama almamater yang masih tersohor di lingkungan sekolah.
Setelah itu sambutan terkahir dari Bapak Waka Kurikulum Bapak Nuruddin Mahmud, S.Pd.,M.Si., beliau menyampaikan dengan menjelaskan beberapa peraturan-peraturan dan tata tertib sekolah. Seperti tidak boleh memakai celana jeans bagi laki-laki, wajib memakai ciput bagi perempuan, tidak boleh membagikan sosial media kepada siswa/i. Dan tata tertib lainnya yang kami harus taati dan dilaksanakan sebagaimana mestinya.
Setelah semua sambutan disampaikan dengan lancar dan tanpa kendala apapun, acara yang terakhir yaitu do’a yang dipandu oleh Vani Khoirul Musyafa. Kemudian, setelah acara penerjunan / penyerahan mahasiswa PLP yang berlokasi di MAN 3 Sleman, kegiatan ditutup dengan foto bersama* [Fikri Abdul Salam]