Mahasiswa PLP-KKN Integratif FITK UIN Sunan Kalijaga Mengadakan Sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat (Praktik Cuci Tangan Menggunakan Sabun)

Gunungkidul (6/11/22) – Mahasiswa PLP-KKN Integratif Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta beranggotakan Sihono, Tsaqifa Taqiyya Ulfah, Rahma Annisa, Anna Maulida H D L, Ayu Kusumayanti Pramono, Firda Luthfia Nada, Akhmad Hafidz Yanuar Widiyanto, Nada Fikriyani Alfawaz, dan Muhammad Salman Alfarizi mengadakan sosialisasi kepada seluruh siswa MIN 4 Gununglidul terkait Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) praktik memcuci tangan menggunakan sabun dengan benar. Sosialisasi dilaksanalan pada Sabtu, 5 November 2022 di halaman sekolah pukul 07.00- 08.00 WIB. Kegiatan dimulai dengan berdoa bersama dan pengondisian siswa dengan ice breaking seru yang dipimpin oleh Firda Luthfia Nada. Setelah itu, tak lupa mahasiswa menyampaikan materi penting kepada siswa terkait PHBS secara bergantian agar siswa memahami betapa pentingnya menerapkan hidup sehat.

Pertama-tama Nada Fikriyyani Alfawaz mahasiswa PLP-KKN mengenalkan siswa pengertian dan contoh PHBS. Lalu dilanjutkan dengan manfaat cuci tangan bagi kesehatan yang disampaikan Akhmad Hafidz. Setelah siswa mengetahui dasar-dasar salah satu kegiatan PHBS yakni cuci tangan , siswa diajarkan tata cara mencuci tangan menggunakan sabun dengan benar. Tata cara cuci tangan dijelaskan oleh Tsaqfa Taqiyya Ulfah, Rahma Annisa, dan Anna Maulida. Materi tata cara cuci tangan dikemas dengan ceria dengan menggunakan lagu agar siswa lebih mudah memahami dan menghafal, disamping itu siswa juga menirukan tata cara dengan antusias. Agar lebih mudah memahami, mahasiswa meminta perwakilan kelas untuk mempraktikkan cara mencuci tangan dengan benar. Siswa pun dapat mempraktikannya dengan semangat dan benar. Kegiatan ini ditutup dengan praktik mencuci tangan yang diikuti seluruh siswa MIN 4 Gunungkidul yang didampingi mahasiswa PLP-KKN. Keseluruham, kegiatan berjalan dengan lancar dan ceria. Semoga ilmu yang telah diajarkan dapat bermanfaat bagi siswa di masa yang akan datang dan dapat terbiasa melakukan hidup sehat.* [Tsaqifa Taqiyya Ulfah]