Mahasiswa PLP-KKN Integratif FITK UIN Sunan Kalijaga Turut Mendampingi Siswa MIN 4 Gunungkidul Gladi Bersih ANBK

Dokumentasi: Pelaksanaan Simulasi ANBK
Gunungkidul (24/10/22) – MIN 4 Gunungkidul melaksanakan gladi bersih ANBK pada 18-19 Oktober 2022. Gladi bersih ANBK diikuti oleh sebanyak 30 siswa kelas 5 yang telah dipilih oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Pelaksanaan gladi bersih ANBK dibagi menjadi 2 gelombang. Pada 18 Oktober 2022 gladi bersih dilaksanakan di gelombang 1 sesi 1 pukul 07.40 - 09.40 WIB dan gelombang 1 sesi 2 pukul 09.40 - 11.40 WIB. Sedangkan pada 19 Oktober 2022, gladi bersih ANBK dilaksanakan di gelombang 2 sesi 1 pukul 07.40 - 09.40 WIB.
Demi kelancaran gladi bersih ANBK, mahasiswa PLP-KKN Integratif UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta turut membantu memfasilitasi laptop dan mendampingi siswa kelas 5 melaksanakan gladi bersih baik di gelombang 1 sesi 1, gelombang 1 sesi 2, maupun gelombang 2 sesi 1. Secara keseluruhan, gladi bersih ANBK berjalan lancar namun terdapat beberapa kendala. Seluruh siswa melaksanakan gladi bersih dengan sungguh-sungguh dan teliti. Namun, beberapa siswa masih mengalami kesulitan dalam mengoperasikan laptop dan ada beberapa kendala teknis. Mengamati hal tersebut, mahasiswa PLP-KKN Integratif membantu mengatasi masalah tersebut sehingga gladi bersih dapat berjalan dengan lancar hingga akhir. Semoga dengan melaksanakan gladi bersih, siswa dapat melaksanakan ujian ANBK dengan lancar tanpa kendala apapun Aamiin.* [Tsaqifa Taqiyya Ulfah]