Peringatan Hari Santri Nasional di MTs N 6 Gunungkidul
.jpg)
Gunungkidul - 23 Oktober 2022 mahasiswa PLP-KKN Integratif mengadakan kegiatan lomba yang bertemakan “Berdaya Menjaga Martabat Kemanusian” untuk memperingati hari santri nasional. Adapun rangkaian lomba terdiri dari: lomba sambung ayat, da’I, tilawah, asmaul husna, madding dan fashion show.
Kegiatan lomba tersebut berada di MTs N 6 Gunungkidul dan diikuti oleh seluruh siswa dan siswi mulai dari kelas 7 sampai kelas 9. Sebelum lomba dimulai para siswa-siswi dan guru mengadakan apel pagi di halaman sekolah.
Para siswa-siswi memiliki antusias yang sangat tinggi dalam perlombaan ini. Banyak diantara siswa-siswi yang H-satu minggu sudah mempersiapkannya sehingga ketika pada harinya sudah siap dan matang untuk mengikuti lomba.
Dalam lomba-lomba tersebut peran guru MTs N 6 Gunungkidul juga ikut serta sebagai juri lomba. Dalam puncak lomba juga terdapat tausiah mengenai asal mula peringatan hari santri nasional yang di sampaikan oleh Bapak Kepala Sekolah yakni Bapak Supasdi, S.Ag., M.S.I.* [Zalfa Thufaila Azzahro]