Persiapan GESBI oleh Mahasiswa PLP-KKN Integratif di MI Darul Qur'an
.jpg)
Persiapan GESBI oleh Mahasiswa PLP-KKN Integratif di MI Darul Qur'an (Minggu, 23 Oktober 2022)
(Wonosari, 23 Oktober 2022) Mahasiswa PLP-KKN Integratif Kelompok 28 Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta menggelar GESBI (Gebyar Siswa Berprestasi) di Madrasah Ibtidaiyah Darul Qur'an, Wonosari, Gunung Kidul yang akan diselenggarakan pada tanggal 2 - 3 November 2022. Terdapat 6 cabang lomba yang di selenggarakan mahasiswa PLP-KKN, mulai dari CCA (Cerdas, Cermat Agama), MHQ atau Sambung Ayat, Adzan, Mewarnai Kaligrafi, Pildacil, sampai lomba Futsal.
Agar acara tersebut dapat berjalan dengan lancar dan maksimal para mahasiswa telah menyiapkan beberapa persiapan baik persiapan tempat, bahan, dan fasilitas lomba di Madrasah Ibtidaiyah Darul Quran Wonosari Gunung Kidul. Tak lupa juga mahasiswa PLP-KKN menyediakan banyak hadiah bagi peserta GESBI yang turut berpartisipasi besok.
“Alhamdulillah respons serta antusiasme para siswa sangat baik, dimana mereka sangat tertarik dengan cabang-cabang lomba yang ada serta hal tersebut juga salah satu latihan agar mengasah kepampuan dan bakat dari masing-masing siswa” ujar Ibu Emmy selaku guru Pamong PLP-KKN Integratif di Madrasah Ibtidaiyah Darul Quran Wonosari Gunung Kidul.* [Fachra Desyana Rahman]