Mahasiswa PLP-KKN Integratif di TKIT Salsabila Al-Muthi'in Mensukseskan Pawai Dengan Tema Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Tanggal 07 Oktober 2022 Mahasiswa PLP-KKN Integratif di TKIT Salsabila Al-Muthi'in mensukseskan pawai dengan tema Memperingati Maulid Nabi MuhammadSAW. Pawai tersebut diikuti oleh seluruh siswa-siswi TKIT Salsabila Al Muthi'in dan guru. Pawai dilaksanakan setelah kegiatan senam bersama di pagi hari.

Rute pawai dimulai dari TKIT dan berjalan mengelilingi lingkungan sekitar sekolah kemudian berakhir di sekolah. Beberapa anak yang mengikuti pawai terlihat sangat antusias karena dapat ikut andil membawa poster pawai yang bertemakan Maulid Nabi Muhammad SAW. Sebelum pawai diberangkatkan, anak mendapatkan refleksi tentang maulid nabi serta melakukan tanya jawab seputar maulid nabi. Anak juga mendapat semangat setelah diadakan ice breaking. Setelah kembali ke sekolah anak melakukan kegiatan bermain seperti biasa.* [Sabrina Suprapti]