Penarikan Mahasiswa PLP-KKN Integratif di MIN 4 Gunungkidul

Penarikan Mahasiswa PLP-KKN Integratif di MIN 4 Gunungkidul (Selasa, 29 November 2022)
Pada Hari Selasa, tanggal 29 November 2022 telah dilaksanakan Penarikan Mahasiswa PLP-KKN Integratif Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang bertempat di MIN 4 Gunungkidul. Pada kesempatan ini kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 4 Gunungkidul Ibu Susiyati S.Pd.I, M.S.I. sedang ada kegiatan Diklat sehingga Beliau belum bisa membersamai dalam acara penarikan Mahasiswa PLP-KKN Integratif FITK UIN Sunan Kalijaga yang bertempat di MIN 4 Gunungkidul. Maka dalam kesempatan penarikan mahasiswa PLP-KKN ini diwakilkan oleh Bapak Muhammad Abdul Wahid, S.Pd.I. dan guru pamong yang ikut serta menghadiri acara penarikan mahasiswa PLP-KKN Integratif yang bertempat di MIN 4 Gunungkidulserta Dosen Pembimbing Lapangan Ibu Izzatin Kamala, M.Pd.
Bapak Muhammad Abdul Wahid, S.Pd.I. memberikan sambutan dan sekaligus menyerahkan mahasiswa PLP-KKN Integratif yang sudah melaksanakan kegiatan selama 3 (tiga) bulan di MIN 4 Gunungkidul. Dalam sambutannya Beliau menyapaikan bahwa mahasiswa yang mendapatkan tugas PLP-KKN di MIN 4 Gunungkidul sudah sangat bagus dalam melaksanakan tugas-tugasnya. Bahkan Beliau menyapaikan selama ada Mahasiswa MIN 4 Gunungkidul sangat terbantu. Harapan Beliau terhadap mahasiswa yaitu agar tetap menjaga silaturahmi dan terus belajar meanjutkan studynya. dan yang terakhir Beliau menyapaikan bahwa mahasiswa lengkap dalam artian mahasiswa datang 9 orang dan pulang juga bejumlah 9 orang.
Kemudian Dosen Pembimbing Lapangan menangapi dari samburtan dan penyerahan mahasiswa, eliamenyapaikan banyak terima kasih kepada MIN 4 Gunungkidul yang telah menerima dan membimbing adek-adek mahasiswa dari FITK UIN Sunan KalijagaYogyakarta dan mohon maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan dari mahasiswa PLP-KKN baik itu yang sengaja ataupun yang tidak disengaja selama berkegiatan di MIN 4 Gunungkidul.
Di acara tersebut guru-guru yang mengadiri menyampaikan ke pihak Dosen Pembimbing Lapangan bahwa kegiatan ini kurangnya hanya satu yaitu kurang lama. Seketika semua orang yang hadir diruangan tersebut tersenyum. Yang terakhir dari Mahasiswa PLP-KKN menyerahlan beberapa kenang-kenangan ke MIN 4 Gunungkidul.* [Sihono]